NAMOHALU ESIWA – BALUSENIAS.COM
Seorang pemuda diduga menghabisi ayah kandungnya pada Sabtu (27/9/2025). DJDH yang berusia 25 tahun ini, tega membacok beberapa bagian tubuh Fanotona Harefa alias Ama Otani. Kejadian ini pun membuat geger warga Dusun IV Desa Sisarahili, Kecamatan Namohalu Esiwa, Kabupaten Nias Utara.
Informasi yang diterima BaluseNias, kejadian berawal saat korban yang berusia 60 tahun, pulang ke rumah usai menjual getah karet. Diduga karena korban lupa membelikan rokok DH, terjadilah pertengkaran antara keduanya.
“Sekitar jam 10 siang, korban sempat cekcok sama anaknya. Akhirnya adu mulut, dan pelaku membacok kepala korban sehingga meninggal dunia,” ungkap salah seorang tetangga yang minta tidak disebut namanya.

Keterangan sejumlah warga setempat, pelaku diduga ada gangguan kejiwaan. “DH bilang kejadiannya spontan, tanpa pikir panjang,” kata seorang kerabat korban yang mengaku sempat bertanya kepada pelaku sebelum dibawa oleh Polisi.
Kepala Desa Sisarahili, Menitehe Harefa, berkoordinasi dengan pihak Kepolisian Sektor Lotu. Ia mendampingi Polisi mengidentifikasi Tempat Kejadian Perkara. Menurutnya, Kejadian tepatnya di depan rumah korban.
Kronologis kejadian maupun motif dari terduga pelaku masih dalam penyelidikan dan pemeriksaan keterangan dari saksi-saksi pada saat kejadian masih dalam proses.
“Kami atas nama Pemerintah Desa Sisarahili turut berdukacita, dan semoga keluarga yang ditinggalkan sabar dan tabah serta diberi penghiburan oleh Tuhan Yang Maha Esa,” katanya.
Dari hasil identifikasi pihak kepolisian, korban mengalami beberapa luka di kepala, leher dan telinga sampai putus.
“Saat ini jenazah korban dibawa ke rumah sakit, untuk dilakukan visum et revertum,” kata Kepala Polsek Lotu, Inspektur Tingkat Dua Aman P Harefa yang turun ke TKP bersama anggotanya. (Arman Saleh Harefa)